IMPLEMENTASI ETIKA KOMUNIKASI MANAJEMEN HUMAS DALAM LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM

Authors

  • Adam Saleh

DOI:

https://doi.org/10.55558/alihda.v19i1.123

Keywords:

Etika Komunikasi, Humas,, Lembaga Pendidikan Islam

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi etika komunikasi humas dalam lembaga pendidikan islam. Etika komunikasi humas memegang peranan penting dalam membangun dan menjaga citra positif lembaga pendidikan islam di mata publik secara internal dan eksternal. Dalam konteks lembaga pendidikan Islam, etika ini tidak hanya harus memenuhi standar profesional, tetapi juga harus sesuai dengan nilai-nilai Islam. Metode penelitian yang digunakan adalah library research dengan pendekatan studi literatur pada beberapa jurnal, buku dan artikel. Data dikumpulkan melalui analisis pustaka mendalam materi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan etika komunikasi humas di lembaga pendidikan islam menghadapi beberapa tantangan, antara lain ketidaksesuaian antara teori dan praktik, perubahan teknologi dan media, serta  keterbatasan sumber daya. Namun, dengan pendekatan yang tepat, tantangan-tantangan ini dapat diatasi. Penelitian ini menemukan bahwa etika komunikasi humas yang baik dapat meningkatkan kepercayaan publik, kredibilitas lembaga, serta memelihara citra positif, terutama dalam situasi krisis. Selain itu, penerapan etika komunikasi yang konsisten dapat membantu lembaga pendidikan islam bersaing secara sehat dengan lembaga pendidikan lainnya tanpa mengorbankan nilai-nilai moral dan ajaran agama. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya pengembangan kebijakan dan pelatihan etika komunikasi humas yang komprehensif dan berkelanjutan di lembaga pendidikan Islam. Selain itu, perlu adanya integrasi yang lebih kuat antara prinsip-prinsip etika umum dengan ajaran islam dalam setiap aspek komunikasi humas. Dengan demikian, penelitian ini memberikan kontribusi signifikan terhadap pemahaman tentang pentingnya etika komunikasi humas dalam meningkatkan reputasi dan efektivitas lembaga pendidikan islam di era digital saat ini.

References

Bambang Sulistyo, 2023. Komunikasi Resiko dan Promosi keselamatan dan Kesehatan (K3). Yogyakarta: Jejak Pustaka.

Griffin, EM, 2003. A First Look at Communication Theory, Rh Edition, NY, Mc Graw Hill.

H. A. Rusdiana 2021. Etika Komunikasi Organisasi: Filosofi, Konsep dan Aplikasi. Bandung: Pusat Penelitian Dan Penerbitan Uin Sgd.

Irene Silviani 2020. Public Relations Sebagai Solusi Komunikasi Krisis. Surabaya: PT. Scopindo Media Pustaka.

Lukman Abdul Majid 2023. Manajemen Humas. Pasaman Barat: CV. Azka Pustaka.

Rosady Ruslan 2006. Manajemen Public Relations dan Media Komunikasi, Konsep dan Aplikasi. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Sri Ayu Rayhaniah 2021. Etika Dan Komunikasi Organisasi. Aceh: Yayasan Penerbit Muhammad Zaini.

Weni 2021. Pembelajaran Etika dan Penampilan bagi Millennial Abad 21. Guepedia.

Zulkarnain Nasution 2010. Manajemen Humas di Lembaga Pendidikan. Malang: UMM Press.

Downloads

Published

2024-06-07

How to Cite

Adam Saleh. (2024). IMPLEMENTASI ETIKA KOMUNIKASI MANAJEMEN HUMAS DALAM LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM. Al-Ihda’ : Jurnal Pendidikan Dan Pemikiran, 19(1), 1308–1318. https://doi.org/10.55558/alihda.v19i1.123

Most read articles by the same author(s)